Enkripsi eps.1

Sekali-sekali kita pingin mbagusi, malem minggu ngapel ke rumah idaman. Kebetulan poro gembel ga' ada kegiatan. Uyee, berteman 'Sang Berandal', vespa kebanggaan. Tidak lupa bawa sangu, martabak telor.. kali ini spesial, telornya ditambahin satu. Iya doonk.. sudah 1 minggu ini kita kerja keras, tandur dengkul, ngayun pacul, buat siapa lagi kalo bukan buat adik seorang. Rasanya sudah lama kita ndak ngapel, kiranya gimana gitu yah rasanya, kalo berduaan di malam yang cerah begini..? hik..hik..hik.. pasti jangkrik pada iri.
Tapi ternyata apa yang terjadi, rupanya dindaku keburu di gondol orang, kata bapaknya,"Sucé dolan karo cowo'e." Lhaa.. kita kan cowo'nya?. Aseem ki.. rupanya vespa italiaku kalah bagus sama montor made in jepang. Sungguh hancur hatiku...
Yo wis lah.. timbang mumet mending ngelantur menyang warnet. Weleeh.. apesnya lagi pa'de Suyit keburu ambil start, sebelum kita nyeruntul masuk, dia keburu nagih hutang bayaran yang kemaren. Aseeem...

Oke, curhatnya udahan dulu. sekarang serius ki.. iseng iseng buka kandang, eeh ga' taunya dapet inspirasi dari Bing mengenai enkripsi(bukan Bing selamet looh). Waduuh ko' rasanya kita telah mengecewakan tamu ya. Mudah-mudahan ndak nyesel dateng ke kandang kita karna yang di cari ndak ada di sini, ya. Baiklah, agar kita ndak mengecewakan tamu lagi, akan kita garap. Tapi berhubung kita saat ini kenal akrabnya baru sama windows dan sama Linux masih PeDeKaTe, maka windows dulu lah yang di bahas. Buat suteng dan suhu Linux,"Ampuun..nyerah aku..". Serius ki..

Recovery Agent
Enkripsi pada suatu file merupakan salah satu cara Untuk menjaga keamanan sebuah file di dalam directory atau folder sehingga file tidak dapat di ganggu-gugat oleh pengguna atau pun aplikasi lain. Hal ini bermanfaat sekali jika kita menggunakan satu komputer untuk bersama-sama, seperti kantor atau warnet. Sebelum melakukan enkripsi kita harus membuat recovery agent terlebih dahulu, karena dengan recovery agent maka kita dapat melakukan dekripsi dan melihat file. caranya:

Langkah pertama
1. Login sebagai Administrator
2. Buka Command Prompt, caranya Klik Start=>Run.. ketik cmd dan enter
3. Pada command prompt ketik perintah, cipher /r:Eagent + enter
    maka selanjutnya akan tampil prompt:

    = Please type in the password to protect your .PFX file:

4. Ketikkan Administrator password + Enter
5. Ketik ulang Administrator password + Enter
    maka akan tampil prompt

    = Your .CER file was created successfully.
    = Your .PFX file was created successfully.

Catatan: file Eagent.cer dan Eagent.pfx akan ditampilkan pada directory yang ditampilkan pada command prompt. Misalnya: command prompt menampilkan C:\Documents and Settings\admin> maka kedua file akan tersimpan di folder admin.
Untuk keamanan, sebaiknya kita meletakkan kedua file Eagent.cer Eagent.pfx ke dalam folder Administrator atau di dalam portable disk seperti flash disk. Akan lebih baik lagi jika kita dapat melakukan steganografi dan menyimpan kedua file ke dalam file lain sehingga tidak mudah dikenali orang yang tidak kita inginkan.

Langkah kedua
1. Jalankan Certificates Manager, klik Start=>Run ketikkan certmgr.msc dan klik OK.
2. Klik kanan folder 'Personal'pilih 'All Tasks'=>Import.
3. Masuk pop-up Certificate Import Wizard.
   = klik Next.
   = Browse ke folder C:\Documents and Settings\admin. 

  = Pada Open dialog box, ganti 'Files of Type' (yang bawah) ke 'Personal Information Exchange (*.pfx,*.P12)'.
   = Pilih file 'Eagent.pfx' dan klik Open.
   = klik Next.
   = Ketik Administrator password (biarkan kedua checkbox blank)
   = klik Next.
   = Pastikan kita memilih Radio button yang pertama 'Automatically select the certificate store based on the type of certifcate'.
   = klik Next.
   = klik Finish.
   = akan tampil pop-up pesan import was successful.
   = Untuk memeriksa apakah proses import berhasil tutup certificates manager lalu jalankan lagi.
   = Expansi folder Personal, maka akan ada subfolder baru dengan label Certificates.
  = Expansi folder Certificates, maka kita akan melihat entry baru di kolom sebelah kanan dengan label  username administrator.

Langkah ketiga.
1. Jalankan Local Security Policy, klik Start =>Run ketikkan secpol.msc dan klik OK.
2. Expansi folder Public Key Policies lalu klik kanan pada subfolder 'Encrypted File System' pilih 'Add Data Recovery Agent...'
3. Masuk pop-up Add Recovery Agent Wizard.
   = klik Next.
   = klik tombol Browse Folders...
   = Browse ke folder C:\Documents and Settings\admin.
   = Pilih file 'Eagent.cer' dan klik Open.
   = klik Next
   = wizard akan menampilkan status User_Unknown. That's ok.
   = klik Finish
   = maka akan tampil entry baru di kolom sebelah kanan.
4. Tutup Local Security Policy.

Setelah ketiga langkah diatas selesai, maka artinya kita sebagai Administrator telah terkonfigurasi sebagai Recovery Agent default untuk semua file yang di enkripsi pada Local Machine.

Lalu bagaimana jika kita ingin melakukan Recovery pada file yang di enkripsi?. caranya:
Jika kita telah melakukan ketiga langkah di atas, sebelum kita melakukan enkripsi. Tentu saja kita dapat membukanya dengan cara log-in menggunakan akun Administrator.
Namun, jika kita telah melakukan enkripsi sebelum melakukan ketiga langkah diatas, maka kita harus menon-aktifkan akun yang melakukan enkripsi, caranya: login menggunakan user account yang melakukan enkripsi lalu logout, lalu login lagi menggunakan account Administrator untuk dapat melihat isi file atau folder.

*PERINGATAN
Jangan menghapus atau me-rename User account yang melakukan enkripsi sebelum file di dekripsi. Jika user account telah di hapus maka file yang ter-enkripsi tidak dapat di dekripsi.

Selamat mencoba..^_^

4 Comments:

Parking said...

Nice article.....so useful

om dela said...

aku baca yang curhatan diatas itu saja,,,,... yang dibawahhh... wegaaaahhhh,,... ra mudeng ak soal kayak gtu,... kakakakakak... salam kanggo pespane... salam kik

Load Cepat said...

Syik asyik ngapel

Unknown said...

kita juga punya nih jurnal mengenai enkripsi, silahkan dikunjungi dan dibaca , berikut linknya
http://repository.gunadarma.ac.id/bitstream/123456789/2274/1/01-03-010-Penerapan%5BRangga%5D.pdf
semoga bermanfaat yaa :)

Post a Comment

Silakan berikan saran dan kritik anda atas posting kami.
Anda berhak ko' menganggap posting kami tidak bermutu.
Baik atau buruknya komentar anda sangat berguna bagi kami.
Sebaiknya komentar anda tidak ngelantur dari topik pembicaraan.